Cara Memperbaiki Oppo A37 Yang Terhenti Logo Oppo

Alami masalah oppo A37 yang tidak bisa booting hanya stuck di logo oppo atau terhenti? Tutorial di bawah ini semoga bisa menjadi solusi bagi sobat yang dipusingkan oleh smartphonenya yang error. Problem seperti ini sebenarnya kalo di android masih tergolong wajar, karena masalah seperti ini disebabkan karena ada aplikasi system yang rusak ataupun data yang mistmatch.

Sebelum sobat membawanya di service center oppo ataupun tempat service langanan, lebih baik mencoba terlebih dahulu dengan memperbaiki sendiri, mungkin saja karena cuma kerusakan software, terkecuali memang ada hardware yang tertanam di A37 sobat yang sudah rusak.

Untuk tutorialnya juga termasuk mudah dan tanpa menggunakan PC, cuma memang sobat di haruskan menyiapkan kuota internet lebih dari 1GB untuk mendownload file firmware dari Oppo A37. Kalo berhasilkan sobat sudah tidak takut dengan istilah “Bootloop”, malah sobat bisa menjadi tukang service dadakan.

Cara pertama: Dengan Factory Reset Via Recovery
Factory reset ini adalah proses penghapusan data pada memory internal android secara total sehingga android kembali kosong seperti saat pertama kali membelinya. Jadi semua aplikasi,game,kontak dan sms akan terhapus!.

  1. Matikan dulu smartphone oppo A37, biarkan beberapa saat, sampai benar-benar dalam kondisi OFF
  2. kemudian masuk kedalam Recovery Mode dengan cara menekan Volume Down dan Power secara bersamaan.
  3. Kemudian setelah masuk di Oppo Recovery pilih Wipe Data And Cache
    .
  4. Setelah itu pilih lagi Wipe Data and Cache
  5. Kalau sudah selesai silahkan pilih Reboot
  6. Tunggu saja proses bootingnya memang sedikit lebih lama
  7. Kalau proses booting sudah lebih dari 30 menit tapi tidak bisa masuk ke menu, berarti sobat harus melanjutkan proses ke 2 dengan install software dari oppo A37 ini

Cara kedua: Dengan Flashing Firmware Oppo A37
Proses flashing ini tidak memerlukan PC, karena sobat cukup dengan menginstall melalui Oppo Recovery saja.

  1. Download File Firmware Oppo A37 ini dan letakan di Memory Card (untuk mendownload filenya bisa menggunakan HP teman dulu kemudian pindahkan ke Memory Card sobat dan pasang ke A37.
  2. Matikan dulu smartphone oppo A37, biarkan beberapa saat, sampai benar-benar dalam kondisi OFF
  3. kemudian masuk kedalam Recovery Mode dengan cara menekan Volume Down dan Power secara bersamaan.
  4. Setelah berada di Recovery pilih Install From sd
  5. Dan pilih file firmware A37fEX_11_OTA_010_all_201608041031.zip yang barusan di download.
  6. Silahkan menunggu beberapa menit sampai selesai, nanti kalau sudah selesai otomatis HP akan reboot dengan sendirinya
  7. Proses reboot juga agak lama sedikit, tunggu aja sampai masuk ke homescreen A37, mungkin sekitar 10-15 menit

OK, begitulah cara memperbaiki sendiri Oppo A37 yang mengalami bootloop atau stuck di logo, semoga artikel yang saya sampaikan ini merupakan solusi jitu problem sobat. Dan apabila masih tidak berhasil saya sarankan untuk membawanya ke Service center oppo di sekitar tempat tinggal sobat.

2 pemikiran pada “Cara Memperbaiki Oppo A37 Yang Terhenti Logo Oppo”

  1. UDAH DI FLASH BERBAGAI CARA DARI MULAI VIA MMC SAMPE VIA PC MASIH TETEP HP TIDAK BEROOERASI SEBAGAIMANA MESTINYA MOHON BANTUAN NYA KAKA

    • flash di lakukan apabila kerusakan pada software…kalau rusaknya hardware jelas ga bisa di perbaiki selain ganti hardware tersebut..

Komentar ditutup.