Tutorial Lengkap UBL / Unlock Bootloader Xiaomi Redmi 5A Tanpa SMS

Cara termudah Unlock Bootloader Redmi 5A Tanpa SMS. Saat ini hampir semua smartphone terbaru akses bootloadernya memang di kunci oleh vendor pembuat HP. Demikian juga dengan Redmi 5A yang merupakan salah satu smartphone andalan Xiaomi, dimana bootloadernya oleh Xiaomi di kunci juga. Bagi penggiat Android saat ini tidak ada jalan lain selain membuka kunci bootloader atau biasa di sebut UBL (Unlock Bootloader).

Redmi 5A disokong prosesor Snapdragon 425 dengan RAM 2GB, serta memori internal 16 GB yang dapat diperbesar dengan slot micro SD. Sementara daya baterainya sebesar 3.000 mAh. Xiaomi Redmi 5A menjalankan MIUI 9 berbasis Android Nougat yang hadir dengan sejumlah fitur anyar. Di dalamnya terdapat beberapa aplikasi bawaan yang sebenarnya tidak terlalu dibutuhkan oleh pengguna.

Redmi 5A hanya mengusung layar 5 inci dengan resolusi layar yang udah 720 x 1280.Untuk keperluan berfoto, Redmi 5A dibekali dengan kamera utama sebesar 13 MP dilengkapi fitur PDAF, sehingga mampu menangkap gambar lebih baik. Untuk keperluan swafoto, Xiaomi Redmi 5A mengandalkan kamera depan 5 MP.

Meskipun spesifikasi di atas terbilang cukup, tapi kurang afdol rasanya kalau tidak di root dan terpasang TWRP. Dengna Root dan TWRP kita akan lebih bebas mengeksplorer kemampuan Redmi 5A ini. Untuk melakukan kedua hal tersebut sobat terlebih dahulu harus melakukan Unlock Bootloader Redmi 5A.

Memasang sedikit ribet ya, tidak seperti dahulu lebih mudah melakukan root dan pasang TWRP tanpa unlock-unlock segala. Sedikit kesal juga seh, tapi masih di maklumi karena Xiaomi juga masih memberikan kita kebebasan untuk UBL.

Xiaomi mengunci bootloader di semua smartphonenya pastinya ada alasannya, salah satunya yang saya tahu kenapa mereka mengunci bootloader karena banyaknya smartphone Xiaomi yang tidak resmi yang di edarkan oleh para distributor dan juga para distributor tersebut selalu menyisipkan berbagai aplikasi yang berisi iklan dan sangat mengganggu kenyamanan. Tentunya kasus tersebut bisa mengurangi tingkat kepercayaan konsumen terhadap Xiaomi.

Sebenarnya masih ada alasan lain lagi, untuk alasan lebih lengkap lagi silahkan sobat baca postingan Alasan Xiaomi Mengunci Bootloader Di Smartphone Mereka.

Sesuai dengan kebijakan terbaru Xiaomi, cara Unlock Bootloader sudah tanpa SMS lagi dan sobat tidak perlu lagi capek-capek menulis di form request dan menunggu konfirmasi dari Xiaomi. Itu merupakan kabar baik bagi pengguna Xiaomi yang ingin UBL perangkatnya tapi ada kabar buruk bahwa sekarang proses menunggu menjadi 720 jam/1 bulan, kalau dahulu kan cuma 320 jam /15 hari.

Memang kebijakan waktu menunggu ini sangat mengecewakan para pengguna Xiaomi, kita hanya bisa berharap semoga di revisi lagi soal waktu menunggu selama satu bulan ini.

Cara Unlock Bootloader Redmi 5A “Riva” Tanpa SMS

Hal pertama yang sobat harus lakukan adalah mendownload software Mi Unlock ToolFile UBL Redmi 5A disini. Setelah itu sobat extract file tersebut di PC atau Laptop.
mi flash unlock Redmi 5A

Setelah itu aktifkan terlebih dahulu Opsi Pengembang untuk caranya buka Setelan kemudian pilih Tentang Ponsel dan selanjutnya klik sebanyak 7x pada bagian Versi MIUI, nanti akan ada notifikasi “sobat sekarang sudah menjadi pengembang“.
mengaktifkan opsi pengembang Redmi 5A

Sekarang sobat buka opsi pengembang atau developer option yang berada di SetelanSetelan tambahanOpsi Pengembang – kemudian aktifkan USB Debugging dan Status Mi Unlock kemudian klik Tambah Akun dan Perangkat. Apabila sobat mendapatkan code error 10008 dgn bahasa china. Silahkan di Fix 10008 Mi Unlock Status dengan tutorialnya disini. kalo bisa lanjut ke step selanjutnya.

Berikutnya matikan Redmi 5A kemudian tekan dan tahan tombol Power serta Volume Down bersamaan sampai masuk ke Fastboot mode seperti pada gambar di bawah ini.
fastboot Redmi 5A

Step berikutnya sambungkan hapenya ke komputer/laptop dengan menggunakan Kabel USB.
Dan jalankan program Mi Unlock dengan mengklik file MiFlashUnlock.exe. Nanti akan diminta login lagi. masukan Mi akun sobat
mi unlock login Redmi 5A

Apabila Redmi 5A sudah tersambung ke PC atau laptop dengan baik, maka tombol Unlock akan aktif, lalu klik tombol tersebut.
sukses 100% UBL Redmi 5A

Otomatis proses unlock akan berlangsung tidak sampai 2 menit. Agar proses ini tidak terhenti pastikan internet yang sobat gunakan stabil dan cepat. Apabila berhasil nanti akan ada tulisan Unlock Successfully.
Unlocked Successfully Redmi 6A

Kalau muncul “Couldn’t Unlock, After 720 hours of trying to unlock the device” itu berarti sobat harus menunggu selama 720 jam atau 30 hari untuk bisa mencoba melakukan UBL lagi. Selama waktu menunggu tersebut sobat jangan mengganti Akun Mi.
UBL Redmi 6A After 720 hours

Apabila sobat sudah sukses melakukan Unlock Bootloader (UBL) pada Redmi 5A dengan tutorial yang saya share di atas, Saya ucapkan Selamat!, sekarang sobat sudah bisa memasang TWRP dan ROOT. Dengan dual hal tersebut menginstall berbagai custom rom akan semakin mudah dan juga akan mempermudahkan kita untuk memperbaiki smartphone kita apabila mengalami error.