Cara Install ROM Resurrection Remix 5.8.3 Xiaomi Redmi Note 3 (Kenzo) Android Nougat

Resurrection Remix atau bisa disingkat RR adalah salah satu custom rom yang banyak di gunakan di seluruh dunia, semua itu bukan karena tanpa sebab tapi karena memang rom ini bisa dibilang multirom yang me-Remix hampir semua fitur-fitur yang ada di berbagai custom rom untuk di adaptasikan ke Resurrection Remix ini.

Dan salah satu smartphone yang beruntung yang telah memiliki rom RR ini adalah Redmi Note 3 yang sekarang sudah terupgrade ke versi 5.8.3 Android 7.1.2 Nougat.

Sebelum sobat mencoba install rom ini wajib Redmi note 3 sudah terinstall TWRP dan sudah di unlocked bootloadernya, tuk caranya bisa mencari di google atau miui forum.

ROM RR 5.8.3 Nougat Di Redmi Note 3 Pro/SE

Ingat! ROM ini hanya khusus untuk Redmi Note 3 versi Chipset Snapdragon (aka Kenzo dan Kate)

Sedangkan untuk step by step instalasinya, silahkan ikuti tutorialnya di bawah ini

  1. Unduh ROM RR Nougat Di Redmi Note 3 Dan Google Apps ini
  2. Kemudian masuk ke TWRP dengan cara menekan tombol Volume Atas, Volume Bawah Dan Power bersamaan dan tahan sejenak sampai masuk ke TWRP.
  3. Setelah berada di TWRP silahkan Pilih Wipe kemudian Swipe to Factory Reset
  4. sekarang pilih Install dan cari file RR-N-v5.8.3-20170730-kenzo-Official.zip yang tadi telah sobat download.
  5. Lalu pilih Swipe to Install
  6. Tunggu sampai proses flashing selesai.
  7. Setelah selesai lanjut lagi dengan install Google APPS nya
  8. Kalau sudah selesai pilih Reboot System.

OK, begitulah cara install rom ressurection remix android nougat di Redmi note 3 dan saya berharap semoga tutorial ini dapat bermanfaat untuk sobat pengguna redmi note 3.

Penutup

Apabila sobat pecinta rom Cyanogenmod dan ingin memiliki fitur-fitur customisasi tambahan rom ini saya rekomendasikan untuk sobat install di Redmi 3.

Dalam hal theme juga rom ini tidak kalah dengan MIUI, karena rom ini sudah support substrantum. Selain kustomisasi rom ini juga sudah di benamkan tweak-tweak untuk memaksimalkan kemampuan smartphone kita.

Jika postingan diatas menurut sobat menarik dan bermanfaat, silahkan share ke facebook,Google+ dan TWitter.