Cara Daftar Paket Internet TAU Terbaru Dari Telkomsel

Paket Internet TAU Telkomsel – Untuk sobat yang senang browsing mencari informasi ataupun bermain game online dan streaming, adanya akses internet pada smartphone sobat pasti menjadi kebutuhan yang penting. Namun, ada kalanya sobat terkendala dalam memenuhi kebutuhan paket kuota data. Kalau sobat pengguna Telkomsel, Paket internet TAU dari operator ini perlu sobat coba.

Telkomsel salah satu operator seluler yang paling banyak di gunakan oleh masyarakat karena memiliki jangkauan sinyal yang kuat dan luas sampai ke pelosok daerah sekalipun. Telkomsel juga memiliki kecepatan internet yang dibilang cukup cepat dan stabil. Maka dari itu banyak sekali masyarakat yang menggunakan Telkomsel sebagai jaringan internet mereka.

Sebagai salah satu provider ternama tanah air, Telkomsel selalu menghadirkan paket internet menarik untuk para penggunanya. Salah satu yang bisa jadi bahan pertimbangan memilih paket internet adalah pilihan Paket Internet TAU.

Apa itu Paket TAU

Paket TAU adalah paket internet dari Telkomsel dengan 4 variant pilihan yang diberikan kepada pelanggan simPATI, KARTU As, dan Loop yang menggunakan smartphone Android baru minimal 3 bulan yang bisa sobat beli sebanyak 12 kali (12 bulan). Ke 4 pilihan paket tersebut adalah TAU Heavy, Extreme, Lite dan Medium.

Pembagian kuota paket ini terdiri dari kuota internet yang dapat di gunakan di semua jaringan, kuota 4G yang hanya bisa digunakan di jaringan 4G saja, kuota malam digunakan saat jam 12 malam sampai jam 7 pagi dan kuota entertaiment yang dapat sobat gunakan beberapa aplikasi dan game.

Untuk pilihan paket dan pembagian kuotanya lengkapnya bisa sobat lihat di bawah ini.

TAU Heavy Kuota 46GB

Internet Semua Jaringan 5 GB
Internet 4G 10 GB
Internet Midnight 00-07 16 GB
Entertainment 15 GB
Masa berlaku 30 hari
Harga Rp.130.000
Paket TAU Heavy berlaku 30 hari, dengan kuota :

  • 4 GB internet dapat digunakan di semua jaringan (2G/3G/4G).
  • 10 GB 4G dapat digunakan di jaringan 4G.
  • 16 GB Midnight yang dapat digunakan dari jam 00.00 s/d 07.00.
  • 15 GB kuota entertainment yang dapat digunakan untuk mengakses VideoMAX (HOOQ, Tribe, dan Catchplay), MusicMAX (Langitmusik, Joox, Smule, Guvera, radio GenFM dan Prambors FM) dan GamesMAX (Clash of clan, Clash Royale, Crisis Action, Line Rangers, Line Lets Get Rich, Disney Catch Catch, Vainglory, Seven Knight dan DotArena).

TAU Extreme Kuota 70GB

Internet Semua Jaringan 18 GB
Internet 4G 12 GB
Internet Midnight 00-07 20 GB
Entertainment 20 GB
Masa berlaku 30 hari
Harga Rp.210.000
Paket TAU Extreme berlaku 30 hari, dengan kuota :

  • 8 GB internet dapat digunakan di semua jaringan (2G/3G/4G).
  • 12 GB 4G dapat digunakan di jaringan 4G.
  • 20 GB Midnight yang dapat digunakan dari jam 00.00 s/d 07.00.
  • 20 GB kuota entertainment yang dapat digunakan untuk mengakses VideoMAX (HOOQ, Tribe, dan Catchplay), MusicMAX (Langitmusik, Joox, Smule, Guvera, radio GenFM dan Prambors FM) dan GamesMAX (Clash of clan, Clash Royale, Crisis Action, Line Rangers, Line Lets Get Rich, Disney Catch Catch, Vainglory, Seven Knight dan DotArena).

TAU Lite Kuota 11GB

Internet Semua Jaringan 2 GB
Internet 4G 1 GB
Internet Midnight 00-07 5 GB
Entertainment 3 GB
Masa berlaku 30 hari
Harga Rp.65.000
Paket TAU Lite berlaku 30 hari, dengan kuota :

  • 1 GB internet dapat digunakan di semua jaringan (2G/3G/4G).
  • 1 GB 4G dapat digunakan di jaringan 4G.
  • 5 GB Midnight yang dapat digunakan dari jam 00.00 s/d 07.00.
  • 3 GB kuota entertainment yang dapat digunakan untuk mengakses VideoMAX (HOOQ, Tribe, dan Catchplay), MusicMAX (Langitmusik, Joox, Smule, Guvera, radio GenFM dan Prambors FM) dan GamesMAX (Clash of clan, Clash Royale, Crisis Action, Line Rangers, Line Lets Get Rich, Disney Catch Catch, Vainglory, Seven Knight dan DotArena).

TAU Medium Kuota 30GB

Internet Semua Jaringan 2 GB
Internet 4G 5 GB
Internet Midnight 00-07 13 GB
Entertainment 10 GB
Masa berlaku 30 hari
Harga Rp.85.000
Paket TAU Medium berlaku 30 hari, dengan kuota :

  • 2 GB internet dapat digunakan di semua jaringan (2G/3G/4G).
  • 5 GB 4G dapat digunakan di jaringan 4G.
  • 13 GB Midnight yang dapat digunakan dari jam 00.00 s/d 07.00.
  • 10 GB kuota entertainment yang dapat digunakan untuk mengakses VideoMAX (HOOQ, Tribe, dan Catchplay), MusicMAX (Langitmusik, Joox, Smule, Guvera, radio GenFM dan Prambors FM) dan GamesMAX (Clash of clan, Clash Royale, Crisis Action, Line Rangers, Line Lets Get Rich, Disney Catch Catch, Vainglory, Seven Knight dan DotArena).

Cara Mengaktifkan Paket TAU

Kamu dapat mengaktifkan Paket TAU melalui smartphone Android dengan menghubungi *363*13# kemudian memilih paket yang diinginkan. Alternatif lain sobat bisa menggunakan aplikasi MyTelkomsel dengan cara pilih Akun SayaPaket TAUBerlangganan.

Cara Berhenti Berlangganan Paket TAU

Melalui SMS: Ketik TAU OFF kirim ke 3636.
Melalui aplikasi MyTelkomsel: Pilih Akun Saya –> Paket –> Berlangganan. Kemudian pilih opsi berhenti berlangganan pada Paket TAU.