Keren! ROM AICP 12.1 Android Nougat Bisa Terinstall Lenovo A6000/Plus

Apabila sobat lagi mencari kustom rom yang ber-OS Android Nougat yang stabil dan minim bug, ROM AICP mungkin bisa menjawab kebutuhan sobat. AICP bersingkatan dari Android Ice Cold Project yang dikembangkan oleh para developer dari XDA yang merangkul beberapa custom rom yang beredar untuk di benamkan di ROM ini.

Banyak sekali fitur yang tersemat di rom ini seperti AICP Extras yang berisi beberapa customisasi untuk membuat rom ini lebih menarik dengan interface yang unik. customisasi statusbar,navigasi bar dan beberapa fitur extra lainya membuat rom ini tampil berbeda dengan rom yang lainya.

Mengabungkan engine CM14 dan AOSP membuat rom ini terasa smooth dan tidak panas serta fitur android nougat bisa sobat rasakan sekarang. pengguna lenovo a6000 bisa mencobanya sekarang sebab salah satu senior member XDA mshoib telah memporting rom ini agar bisa berjalan dengan dangat baik di HP lenovo a6000 kita ini.

Sebelum sobat menginstall custom rom ini pastikan saat ini sudah terupgrade ke lollipop dan juga telah terinstall TWRP berbasis lollipop juga.

aicp-rom-nougat-lenovo-a6000

Cara Install ROM AICP Lenovo A6000

  1. Download dulu ROM AICP Android 7.1 Nougat Lenovo A6000
  2. Sekarang matikan smartphone A6000nya, kemudian masuk ke menu TWRP caranya tekan tombol Volume Atas, Volume Bawah dan Power, lepaskan apabila telah muncul tulisan Lenovo
  3. Saat dimenu TWRP Pilih WIPE terus dibawahnya geser Swipe to factory reset
  4. Kalo udah selesai pilih Install dan pilih file AICP yang tadi sobat download
  5. Selanjutnya di bagian bawah geser Swipe to install
  6. Tunggu sampai selesai,, kalo selesai nanti muncul tombol Reboot Now
  7. Sekarang Reboot dan tunggu sampai masuk ke HomeScreen, prosesnya mungkin sekitar 5-10 menit

Kesimpulan

Sekarang Lenovo A6000 milikmu sudah terinstall ROM berbasis Android Nougat dari AICP. Semoga dengan adanya custom ROM ini bisa menjadi alternatif terbaik sobat menemukan ROM yang stable dan minim bug.

Share custom ROM AICP Lenovo A6000 ini ke teman pengguna yang lain agar mereka juga bisa mencobanya. Jika sobat ada pertanyaan terkait postingan ini silahkan tinggalkan komentar.

Agar sobat mendapatkan update terbaru dari AICP ini, saya harapkan sobat untuk rutin mengunjungi halaman ini.