Cara Menonaktifkan WA / Whatsapp HP ASUS Zenfone

Cara Menonaktifkan Whatsapp / WA sementara tanpa mematikan data internet Di ASUS Zenfone. Saya yakin sobat tentunya memakai aplikasi WhatsApp kan? Apalagi untuk keperluan sehari-hari, WhatsApp sangat berguna untuk komunikasi baik antar teman atau keluarga.

Dan saat ini mungkin sobat lagi kebingungan karena begitu banyak pesan baik itu dari teman ataupun group dan mungkin juga terlintas di pikiran sobat untuk menonaktifkan sementara WA, karena memang sobat lagi ingin melakukan aktifitas yang tidak bisa terganggu.

Untuk menonaktifkan WA ini biasanya sobat akan mematikan jaringan atau bisa di sebut Offline Mode atau modus Pesawat. Dengan cara seperti ini tentunya sobat tidak bisa menggunakan HP ASUS Zenfone untuk browsing ataupun hal lain yang membutuhkan akses internet.

Sebenarnya masih ada satu cara lagi yang mudah, memang hampir mirip dengan melakukan modus pesawat tapi cara ini hanya menonaktifkan internet pada aplikasi Whatsapp saja, sobat tetap bisa menggunakan internet di ASUS sobat seperti biasa.

Bagi sobat pengguna ASUS Zenfone yang belum tahu caranya mematikan internet di Whatsapp, bisa sobat ikuti cara yang saya share di bawah ini.

Cara Menonaktifkan Whatsapp ASUS Zenfone

Pertama sobat jalankan aplikasi ASUS Mobile Manager, setelah terbuka akan muncul beberapa menu seperti Penggunaan Data, Baterai, Tingkatkan, Notifikasi, Bersihkan, Privasi Dan keamanan. Nah sobat pilih Penggunaan Data.

asus zenfone mobile manager

Nanti sobat akan di bawah ke menu Pengaturan Data Internet yang ada di ASUS Zenfone. Nah pada bagian bawah ada pilihan Batasi Pengunaan Data Aplikasi, sobat klik menu tersebut.
batasi penggunaan data WA

Sekarang sobat cari Whatsapp kemudian hilangkan kedua centang yang ada disitu. itu berarti sobat telah menonaktifkan internet baik itu data seluler maupun Wifi. Dan sekarang Whatsapp sobat sudah tidak terhubung lagi dengan internet.
matikan internet WA Zenfone

Dengan Wifi dan data seluler di nonaktifkan pada aplikasi Whatsapp otomatis WA sudah tidak menerima pesan lagi. Sobat sudah terbebaskan dari pesan-pesan teman maupuan pacar dan sudah bisa fokus pada pekerjaan sobat. Apabila ingin mengaktifkan kembali WA sobat tinggal beri centang lagi pada Wifi dan selulernya.

OK cukup sekian tips buat pengguna ASUS Zenfone yang ingin mematikan sementara aplikasi Whatsapp. Oh ya sobat bisa melakukan hal yang sama pada aplikasi yang lain, misalkan Blackberry atau Line.

Semoga artikel ini bisa berguna buat semuanya.