4 Cara Mengganti Font Oppo A11K Keren dan Menarik

Cara mengganti font Hp Oppo A11K bisa anda lakukan agar terlihat lebih menarik dengan font yang keren, menarik dan mewah. Untuk caranya sebenarnya tidak ada perbedaan yang berarti dengan Oppo F9 malah hampir sama caranya.

Smartphone ini sudah menggunakan antarmuka khas Oppo yaitu Color OS 6.0 berbasis Android Pie. Ada beberapa fitur menarik yang ditawarkan oleh antarmuka ini, salah satunya adalah opsi untuk mengubah tema dan font.

Sobat bisa lebih menyempurnakan tampilan Oppo A11k ini dengan beragam tema dan gaya font. Namun cukup disayangkan, OPPO tidak menghadirkan fitur ganti font di A11k ini.

Namun tidak perlu khawatir karena meskipun font tidak tersedia di Oppo A11k, masih tetap dapat mengubah bentuk tulisan dengan berbagai variasi gaya huruf. Tentunya dengan beberapa trik yang saya bagikan ini bisa di manfaatkan.

Cara Mengubah Font Oppo A11K Lewat Pengaturan

Cara pertama untuk mengganti font Oppo A11K melalui menu pengaturan. Silahkan simak langkah-langkah selengkapnya.

  1. Pertama buka menu Pengaturan.
  2. Setelah itu cari kemudian tap opsi Layar & Kecerahan.
  3. Lalu pada bagian bawah pilih Gaya Huruf.
  4. Selanjutnya, tinggal pilih salah satu font yang telah di sediakan.
  5. Silahkan tap tombol Unduh lalu Terapkan.

Cara Mengganti Font Oppo A11K via Aplikasi zFont

Aplikasi zFont menyediakan berbagai pilihan custom font yang menarik dan keren. Sobat bisa menggunakan aplikasi ini untuk mengganti font dan emoji di Hp Oppo A11K.

  1. Silahkan Install terlebih dahulu aplikasi zFont.
  2. Setelah berhasil terpasang di OPPO sobat, buka aplikasi zFont ini, Nanti akan disuguhi menu pilihan font biasa, font berwarna dan emoji.
    .
  3. Sekarang pilih Stylish untuk mengganti dengan berbagai jenis font unik. Setelah memilih salah satu font yang sobat sukai. Lanjut dengan mengklik tombol Download. Kalau sudah berhasil di unduh, tap tombol Set.
    .
  4. Berikutnya akan muncul opsi Font Changing model dan pilih OPPO & Realme. Bila muncul seperti ini “Notice! Do you want install font?” sobat tap tombol Install.
    .
  5. Setelah font terpasang, akan terlihat pilihan seperti gambar dibawah ini. Klik pada opsi Change Region dan pilih Myanmar. Berikutnya klik Change Font dan aktifkan opsi Mendukung karakter dai yang ada di pengaturan.
    .
  6. Tapi nantinya jam pada Hp OPPO sobat akan berubah mengikuti waktu Myanmar. Silahkan setting lagi jamnya secara manual atau aktifkan secara otomatis.

Setelah tampilan gaya huruf Oppo diganti, tentunya smartphone akan terlihat sedikit lebih segar dengan tampilan baru.

Cara Font Permanen Oppo A11K Dengan iMod Pro

Jika sobat berniat ingin mencoba font berbayar Oppo A11K di Theme Store menjadi gratis dan permanen, silahkan mengikuti tutorial di bawah ini.

  1. Download kemudian install aplikasi iMod Pro.
  2. Selanjutnya sobat buka aplikasi Theme Store Oppo.
  3. Pilih Font berbayar yang ingin di terapkan.
  4. Setelah muncul notifikasi uji coba 5 menit, tutup Theme Store yang berjalan lewat recent app (tombol menu).
  5. Sekarang buka aplikasi iMod Pro kemudian klik tombol biru yang ada diatas.
  6. Nanti muncul tulisan permanent active.
  7. Itu berarti font tersebut sudah permanen alias tidak ada batas waktu lagi.

Kesimpulan

Ponsel ini hadir dengan bekal chipset Mediatek Helio P22 dengan prosesor octa-core berkecepatan 2.0 GHz sedangkan pengolah grafis diserahkan pada GPU PowerVR GE8320. Smartphone ini memiliki RAM 2GB yang berpadu dengan memori internal 32GB yang masih bisa diperluas hingga 256GB menggunakan kartu MicroSD.

Oppo melapisi bodi belakang A11k ini dengan material berbahan plastik. Meskipun begitu, smartphone ini tetap terlihat keren dan menarik berkat adanya finishing doff. Apalagi untuk varian warna merahnya menurut saya terlihat mewah, keren, dan menarik.

Demikian artikel mengenai cara mengganti font Hp Oppo A11K secara mudah dan simple. Jika sobat ingin lebih banyak lagi fontnya, silahkan gunakan cara kedua. Meskipun agak rumit dan memakan waktu lama, cara kedua bisa dicoba kalau sobat merasa font yang disediakan masih terasa kurang banyak.