Cara Install MIUI 9 Global Xiaomi Redmi 4A Android Nougat

Baru-baru ini Xiaomi telah mengeluarkan update MIUI 9 dengan OS Android Nougat, update terbaru ini sudah memasuki tahap Stable. Meski update stabil ini masih belum secara resmi alias hanya untuk beberapa orang saja yang di acak memperoleh update terbaru ini.

Tapi meski begitu file ROM tersebut sudah tersedia dan bisa sobat unduh secara manual dan melakukan update via Update MIUI. Update terbaru ini datang sebagai MIUI 9 V9.2.6.0 dan ukuran size sebesar 1.3GB, update ini juga membawa patch keamanan Oktober ke Redmi 4A.

Bagi sobat yang sudah tidak tahan lagi menuggu update di Redmi 4A ke Nougat sekarang bisa menggunakan file yang saya share di bawah ini.

Bagi yang belum di root jangan khawatir sebab tetap sobat bisa menggunakan file update ini melalui stock recovery tanpa ada hambatan sedikitpun.

Cara Install MIUI 9 Global Redmi 4A

  1. MIUI 9 V9.2.6.0 Redmi 4A Android Nougat
  2. Setelah itu buka aplikasi Updater
  3. Kemudian pencet 3 titik di pojok kanan atas
  4. Selanjutnya Choose Update Package
  5. Berikutnya cari file miui_HM4AGlobal_V9.2.6.0.NCCMIEK_3552ea4023_7.1.zip yang baru sobat downlaod tadi
  6. Otomatis Redmi 4A sobat akan Restart dan memulai proses instalasi pembaharauan ke Android Nougat
  7. Silahkan menunggu sampai selesai

Harap sobat perhatikan bahwa ini adalah update ini versi Nightly, Xiaomi merilis update Stable Nightly kepada pengguna secara acak untuk mendapatkan feedback dan nanti dalam beberapa hari kedepan semua pengguna Redmi 4A sudah bisa merasakan Android Nougat versi Stable.

Apabila sobat sukses mengupgrade berarti sobat sudah bisa merasakan Android Nougat yang berjalan di MIUI 9. Beberapa fitur native nougat bisa sobat gunakan kecuali Split Screen. Semoga update berikutnya sudah tersedia fitur SPlit Screen.