Cara Instal Official GBWhatsapp Whatsapp Mod 2020

GBWhatsApp adalah versi modifikasi atau “Mod” dari WhatsApp yang memiliki lebih banyak fitur baru, Dengan GBWhatsApp sobat dapat menggunakan dua aplikasi WhatsApp di HP Android yang sama, jadi sobat bisa memasang GBWhatsApp ini bersama Whatsapp Official tanpa rasa takut WA jadi error.

GBWhatsApp memiliki banyak fitur yang di sediakan oleh pengembangnya diantaranya dapat menggunakan dua aplikasi (akun) WhatsApp di perangkat android yang sama, menganti tema, meningkatkan jumlah huruf dalam status, dan dapat menyembunyikan status, dan bisa untuk mengirim ukuran video dan file audio yang lebih besar tanpa khawatir, dan mengirim e-book. Fitur keren lainya adalah mengatur kata sandi untuk obrolan di WhatsApp.

Banyak dari pengguna WhatsApp sekarang beralih menggunakan GBWhatsApp ini di androidnya, Karena mereka sangat senang menggunakan dua aplikasi WA di ponsel atau tablet android yang sama, selain itu memiliki banyak fitur keren seperti sembunyikan last seen – sembunyikan status online saat sobat menggunakan WhatsApp, Pastinya teman-teman sobat mungkin terkejut ketika sobat berbicara dengan mereka dan Masih banyak lagi kelebihan dari aplikasi ini di banding Whatsapp resmi, yang memiliki fitur yang kurang lengkap.

Fitur GBWhatsapp

  • Aktifkan Lokasi Langsung untuk berbagi lokasi langsung dengan teman sobat.
  • Menambahkan Efek pada saat mengirim Gambar/Video.
  • Dapat mengapus beberapa pesan terkirim sekaligus.
  • Dapat mengirim 100 dokumen sekaligus. Versi resmi hanya mendukung 30 dokumen.
  • Penambahan GIF dan Emoji baru.
  • Membuat Panggilan ke nomor yang tidak di simpan (non-kontak).
  • Download media otomatis hanya untuk grup/kontak tertentu.
  • Dapat menjadwalkan pesan WhatsApp.
  • Terdapat pilihan untuk obrolan sembunyi, simpan status/cerita.
  • Kirim Video hingga 50 MB.
  • Dapat digunakan untuk membuat multiple account dalam satu perangkat.
  • Batas karakter nama Grup ditingkatkan menjadi 35 karakter/huruf.
  • Perbaikan berbagai bugs saat mengirim video.
  • Dapat menyembunyikan last seen, ceklis satu, ceklis dua, tanda typing saat sobat mengetik pesan.
  • Dapat menyalin Status orang lain di clipboard Anda.
  • Dapat mengirim pesan broadcast hingga 600 kontak sekaligus.
  • Batas karakter/huruf di Status ditingkatkan menjadi 255 dari asalnya 139.
  • Dapat mengubah tema dengan sangat mudah.
  • Tersedia opsi untuk tetap online selama 24 jam (tentunya mengonsumsi lebih banyak daya baterai).
  • Dapat di-install bersama dengan WhatsApp versi resmi tanpa menimbulkan conflictaplikasi.
  • Dapat mengirim 90 gambar sekaligus, versi resmi hanya dapat mengirim 10 gambar saja.
  • Dapat menyalin teks yang diseleksi.
  • Dapat mengunci aplikasi menggunakan password tanpa perlu bantuan aplikasi pihak ketiga.
  • Ikon aplikasi dan ikon pemberitahuan sepenuhnya dapat diubah sesuai keinginan.

Cara Install GBWhatsapp Di Android

  1. Unduh GBWhatsApp apk ke smartphone atau tablet Android sobat dari Google
  2. Setelah itu masuk ke pengaturan android dan klik PengaturanKeamananSumber Tidak Dikenal
  3. Sekarang, instal GBWhatsApp di perangkat Android, yang sudah sobat unduh di atas
  4. Buka GBWhatsApp klik SETUJU DAN LANJUTKAN, Jika sobat melihat pesan memungkinkan GBWhatsApp accessclick atau terus memungkinkan untuk semua pesan
  5. Masukkan nomor ponsel sobat dan verifikasi nomor sobat di GBWhatsApp
  6. Jika sobat memiliki cadangan Tekan mengembalikan cadangan terakhir, Tunggu sesaat untuk menyelesaikan mengembalikan cadangan
  7. Masukkan nama sobat dan pilih gambar profil

Cara Menganti Tema Whatsapp

GBWhatsApp memungkinkan sobat untuk memberi tema yang berbeda dari WhatsApp asli. Jika sobat tidak suka tampilan asli WhatsApp, jangan khawatir sobat bisa mengubahnya sesuai dengan keinginan, ada banyak tema yang di sediakan oleh pengembang GBWhatssapp ini. Selain tema sobat juga bisa mengubah Warna gelembung Obrolan dan berbagai kustomisasi detail lainya. Untuk cara apply tema lihat tutorialnya di bawah ini

Pilih pengaturan yang ada di pojok kanan atas, kemudian pilih GB Settings setelah itu pilih Download Themes. Nanti banyak themes-themes menarik yang bisa sobat gunakan untuk mengubah tampilan Whatsapp Mod ini. untuk mengantinya pilih Themes yang sobat suka kemudian klik Apply.

Selain di atas masih ada banyak lagi fitur yang tersedia. Sobat dapat mengaktifkan Pemberitahuan yang Diperluas di semua versi Android. Ada fitur untuk “Selalu Tetap Online” di WhatsApp. Sobat dapat mengembalikan tab Kontak lama, Sembunyikan nama & waktu kontak saat menyalin pesan, nonaktifkan Notifikasi Heads Up di Android Lollipop. Selain itu, dapat juga menonaktifkan panggilan suara sehingga sobat tidak akan menerima panggilan suara apa pun dari teman-teman.

Sekarang sobat tinggal menikmati pengalaman baru dengan GBWhatsApp.